Foto : Ustazd Muhamad Nabawi Tokoh Agama Belawan Desak Aparat Bertindak Tegas.(Ist)
Belawan | TIME LINE NEWS IDN.com,-
Aksi begal di kawasan Taman PKK Belawan kembali meresahkan warga. Meski aparat sering melakukan tindakan tegas, pelaku kejahatan jalanan itu seolah tak pernah kapok. Terbaru, sebuah video berdurasi 51 detik yang diunggah akun Instagram BK Medan, memperlihatkan seorang remaja menjadi korban pembacokan senjata tajam oleh pelaku begal. Video tersebut berjudul “Setiap Malam, Taman PKK Terjadi Aksi Begal, Polisi Diminta Bertindak, Kali Ini Vario Leong” dan viral di media sosial, Senin (3/11/2025).
Tokoh agama Ustadz Muhammad Nabawi menilai kondisi Medan Utara, khususnya Kecamatan Belawan, telah berada pada tahap darurat kejahatan jalanan. Ia menyebut para pelaku banyak dipicu oleh penyalahgunaan narkoba, hingga berperilaku layaknya “zombie”.
“Dampak dari pengguna narkoba bukan hanya menjarah warga, tapi juga sering melakukan tindakan kriminal seperti tawuran, begal, bahkan ‘rayap besi’—istilah baru di masyarakat untuk pelaku pencurian besi-besi jalanan. Mereka tak segan melukai warga,” ujar Ustadz Nabawi.
Ia menegaskan, jika aparat penegak hukum tidak segera bertindak tegas dan konsisten, maka masyarakat dikhawatirkan akan bertindak sendiri.
“Kalau aparat tidak serius memberantas para “bajingan begal” itu, jangan salahkan warga kalau nanti ada aksi main hakim sendiri, bahkan membakar hidup-hidup pelaku yang tertangkap. Karena warga sudah sangat resah dan banyak yang menjadi korban,” tegasnya.
Ustadz Nabawi juga mendorong kolaborasi antara aparat TNI, Polri, pemerintah kecamatan, tokoh masyarakat, dan pemuda untuk melakukan patroli malam serta sweeping di kawasan rawan begal.
“Harus ada langkah nyata. Lakukan jam malam, sweeping ke permukiman dan titik rawan, agar warga merasa aman beraktivitas,” tambahnya.
Aksi begal di Belawan kini menjadi sorotan publik. Warga berharap pihak kepolisian segera meningkatkan pengamanan dan menangkap para pelaku untuk mengembalikan rasa aman di lingkungan mereka.*
Reporter : Agus Syahputra
Sumber  : Instagram BK Medan
Editor     : Redaksi.


							











